Resep Pempek Dos Lembut Tanpa Ikan Sederhana ala Rumahan

resep pempek dos
Pempek dos tanpa ikan. Foto kredit: debbie_ariesthea

Ingin membuat pempek tapi tidak punya stok ikan, resep pempek dos berikut ini bisa menjadi solusinya. Meskipun tanpa bahan fillet ikan, pempek dos ini tidak kalah lezatnya dibanding pempek pada umumnya.

Pempek dos memiliki bentuk yang sama dengan pempek berbahan dasar ikan pada umumnya. Bahan utama yang digunakan adalah tepung terigu dan tepung sagu (tapioka), bisa juga Anda tambahkan tepung beras.

Read More

Simak saja resep pempek dos lembut tanpa ikan berikut ini. Persiapkan semua bahan dan bumbu yang digunaan, dan ikuti petunjuk membuatnya seperti dibawah ini.

Resep Pempek Dos

resep pempek dos
Resep pempek dos tanpa ikan, oleh: debbie_ariesthea

Baca Juga: Resep Pempek Ikan Tenggiri Anti Gagal Lembut dan Kenyal

Bahan:

  • 250 gr tepung terigu
  • 200 gr tepung tapioka/sagu
  • 40 gr tepung beras
  • 500 ml air
  • 2 btr telur
  • 2 sdt garam
  • 2 sdt gula
  • 3 sdt kaldu bubuk
  • 2 sdm minyak sayur

Isian:

  • 3 butir Telur, kocok lepas

Cara Membuat Pempek Dos:

  1. Campur tepung terigu, tepung beras, gula, garam, kaldu bubuk dan air, lalu masak hingga rata dan menjadi adonan yang kalis.
  2. Tambahkan telur dan aduk hingga adonan tercampur rata seluruhnya.
  3. Setelah rata, tuang tepung tapioka/sagu dan ulenei menggunakan tangan hingga rata.
  4. Baluri tangan dengan sedikit sagu terlebih dahulu sebelum membentuk pempek, agar tidak lengket.
  5. Timbang adonan masing-masing 50 gr, lalu bulatkan dan buat lubang di tengahnya, lalu isi dengan telur.
  6. Siapkan panci dan air untuk merebus dan tambahkan sedikit minyak sayur. Tunggu hingga air mendidih, lalu rebus hingga semua pempek mengapung. Angkat dan tiriskan.
  7. Panaskan minyak, lalu goreng pempek hingga matang. Angkat dan sajikan dengan cuka.

Baca Juga: Resep Pempek Ayam Tanpa Ikan Murah Meriah

Cuka Pempek

Bahan:

  • 200 gr gula merah (gula batok hitam)
  • 80 gr gula pasir
  • 500 ml air
  • 100 ml air asam jawa atau 2 sdm Cuka makan

Bumbu Halus:

10 siung bawang putih
25 bh cabai rawit (sesuaikan selera jika suka pedas)
5 bh cabai merah
1 sdt garam

Cara Membuat Cuka Pempek:

  1. Siapkan panci lalu rebus 500ml air bersama dengan gula merah, gula pasir, bumbu halus, garam dan asam jawa. Masak hingga mendidih. Matikan api dan koreksi rasanya. Boleh ditambahkan gula jika rasanya masih kurang pas.
  2. Tunggu hingga dingin, lalu sari dan masukkan ke dalam botol dan simpan di kulkas.

Bagaimana, tidak terlalu sulitkan cara membuat pempek dos beserta cuka pempeknya ini. Kini Anda bisa berhemat dalam membuat pempek, namun dengan rasa yang tidak kalah lezatnya dibanding pempek yang berbahan dasar ikan.

Baca Juga: Resep Gado Gado Betawi Menu Makan Siang yang Enak dan Gurih

Demikian informasi resep pempek dos tanpa ikan yang bisa Anda coba di rumah. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda. Terima kasih telah berkunjung ke ResepIstimewa.com. Selamat berkreasi dan menikmati sajian lezat ini bersama keluarga di rumah. Salam Istimewa.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *