Resep Sup Ikan Patin Enak dan Sedap Menggugah Selera

resep sup ikan patin
Sup ikan patin. Foto kredit: @dina_khansa

Resep Sup Ikan Patin Enak dan Sedap Menggugah Selera. Sup merupakan salah satu hidangan yang sangat lezat dan menggugah selera ketika disajikan dalam keadaan hangat. Daging ayam ataupun daging sapi seringkali dijadikan bahan utama sup, tentunya dengan beberapa sayur. Namun, apabila bosan dengan daging sapi ataupun ayam, ikan merupakan salah satu bahan masakan yang bisa dijadikan alternatif yang baik karena kaya akan kandungan gizinya.

Ikan patin termasuk bahan masakan yang mudah didapat, murah dan cukup enak. Selain itu, kandungan lemak tak jenuh-nya yang cukup tinggi, mejadikan ikan patin sangat bagus buat kesehatan jantung. Sehingga sup ikan patin ini sangat bagus untuk disantap siapa saja.

Read More

Cara membuat sup ikan patin ini cukup praktis dan tidak terlalu sulit. Bahan dan bumbu yang digunakan juga cukup sederhana, sehingga untuk membuatnya sendiri di rumah, tentu bukan hal yang sulit untuk dicoba.

Nah, jika Anda berniat untuk membuatnya sendiri di rumah, resep sup ikan patin berikut ini bisa Anda jadikan referensi. Persiapkan bahan dan bumbu yang diperlukan, dan ikuti langkah mudahnya berikut ini.

Resep Sup Ikan Patin

resep sup ikan patin
Resep sup ikan patin, oleh: @dina_khansa

Bahan dan Bumbu Sup Ikan Patin

Baca Juga: Resep Sop Iga Sapi Kuah Gurih Nikmat dan Lezat

Bahan:

  • 1 kg ikan patin segar
  • 1 buah jeruk nipis
  • 6 butir bawang merah, iris tipis
  • 4 buah cabe merah, iris
  • 6 buah cabe rawit, utuh
  • 5 buah belimbing wuluh/sayur
  • 1 batang serai, geprek
  • 1 ruas jari jahe, geprek
  • 2 sdm asam jawa
  • 2 lbr daun salam
  • 4 lbr daun jeruk
  • 1 liter air
  • secukupnya gula, garam, kaldu jamur bubuk

Bumbu Halus:

  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt merica
  • 4 butir kemiri, sangrai
  • 1 ruas jari kunyit

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Sup Jagung Praktis Enak dan Gurih

Cara Membuat Sup Ikan Patin:

  1. Cuci ikan patin hingga bersih, lalu potong sesuai selera. Kucuri dengan perasan air jeruk nipis. Diamkan selama 10 menit, lalu bilas kembali dengan air hingga bersih. Sisihkan.
  2. Campur asam jawa dengan secukupnya air, lalu remas remas, dan saring airnya.
  3. Panaskan sedikit minyak goreng, lalu tumis bawang merah iris hingga harum.
  4. Masukkan bumbu halus kedalam tumisan, dan tumis lagi hingga harum, lalu tambahkan serai, jahe, daun salam dan daun jeruk. Aduk hingga rata.
  5. Tuang 1 liter air kedalam tumisan, tunggu hingga mendidih, lalu masukkan ikan patin dan air asam jawa. Bumbui dengan gula, garam dan kaldu jamur bubuk serta belimbing wuluh. Masak hingga ikan patin lunak, kurang lebih 10 menit.
  6. Koreksi rasa asin, manis dan asamnya. Apabila sudah pas, tambahkan cabe rawit utuh dan segengam kemangi.
  7. Angkat dan sajikan selagi hangat.

Baca Juga: Resep Sop Konro Makassar Enak Gurih dan Lezat

Bagaimana, cukup mudah dan praktiskan resep sup ikan patin diatas. Disajikan ketika masih hangat dikala cuaca sedang dingin, akan terasa sangat nikmat dan lezat.

Demikian informasi resep dan cara membuat sup ikan patin sedap yang bisa Anda coba di rumah. Semoga informasi resep sup ini bisa bermanfaat bagi Anda. Terima kasih telah berkunjung ke ResepIstimewa.com. Selamat memasak dan menikmati sup ikan patin yang enak dan menggugah selera ini bersama keluarga di rumah.

Tips Memilih Ikan Patin.

ikan patin
Ikan patin (dok. KKP)

Memilih ikan patin yang segar dan berkualitas adalah kunci untuk mendapatkan hasil masakan yang lezat. Berikut adalah beberapa tips dalam memilih ikan patin yang baik:

  1. Perhatikan Mata: Mata ikan patin yang segar harus jernih, berkilau, dan tidak keruh. Mata yang keruh bisa menjadi tanda bahwa ikan sudah tidak segar.
  2. Periksa Kulit: Kulit ikan patin harus bersih, licin, dan berkilau. Hindari ikan yang memiliki bintik-bintik berwarna gelap atau tanda-tanda kerusakan pada kulit.
  3. Warna Daging: Daging ikan patin segar biasanya memiliki warna putih kekuningan atau merah muda. Hindari ikan dengan daging yang berwarna kusam atau pudar.
  4. Bau: Ikan patin segar tidak memiliki bau amis atau tidak sedap. Cium aroma ikan dengan hati-hati untuk memastikan bahwa ia memiliki aroma laut yang segar.
  5. Tekstur: Sentuh daging ikan patin untuk memastikan bahwa teksturnya masih kenyal dan tidak terlalu lembek. Hindari ikan yang terasa terlalu lembek atau memiliki tekstur yang aneh.
  6. Cek Insang: Periksa insang ikan patin. Insang yang segar harus berwarna merah muda dan bersih tanpa lendir atau lendir.
  7. Ukuran: Pilih ukuran ikan patin yang sesuai dengan kebutuhan dan resep Anda. Ikan yang terlalu besar mungkin memiliki daging yang kurang lembut, sementara ikan yang terlalu kecil mungkin memiliki sedikit daging.
  8. Waktu Pembelian: Cobalah untuk membeli ikan patin pada waktu yang ramai, seperti pagi hari, ketika ikan baru tiba di pasar atau toko. Ini akan memastikan Anda mendapatkan ikan yang lebih segar.

Dengan mengikuti tips di atas, Anda akan dapat memilih ikan patin yang segar dan berkualitas untuk masakan Anda. Ikan yang baik akan memberikan hasil masakan yang lebih lezat dan enak.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *