Resep Lontong Kikil Surabaya Gurih Segar Menggugah Selera

resep lontong kikil surabaya
Lontong kikil khas Surabaya. Foto dan resep kredit: @luis_widarto

Resep lontong kikil surabaya ini bisa Anda jadikan sebagai salah satu resep masakan yang patut untuk di coba di rumah. Masakan yang berbahan dasar kikil yang lembut dan kenyal khas Surabaya ini mempunyai cita rasa yang gurih dan segar. Sangat nikmat disajikan sebagai menu makan siang ataupun makan malam bersama keluarga.

Kikil yang kenyal dan lembut berpadu dengan bumbu rempah merupakan salah satu kunci kelezatannya. Bumbu rempah tersebut terdiri dari bumbu bawang, kunyit dan kemiri yang menjadi ciri khasnya.

Read More

Nah, untuk membuatnya sendiri di rumah, simak saja resep lontong kikil Surabaya berikut ini. Persiapkan semua bahan dan bumbu yang diperlukan, dan ikuti petunjuk membuatnya seperti dibawah.

Resep Lontong Kikil Surabaya

resep lontong kikil surabaya
Resep lontong kikil Surabaya, oleh: @luis_widarto

Baca Juga: Resep Lontong Balap Makanan Khas Surabaya Segar dan Gurih Menggugah Selera

Bahan dan Bumbu Lontong Kikil

Bahan:

  • 500 gr kikil sapi
  • 750 ml air
  • 2 batang daun bawang, rajang
  • 2 ruas jari jahe, memarkan
  • 2 batang sereh, memarkan
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 sdm bawang merah goreng
  • 2 sdm bawang putih goreng
  • 2 sdt kaldu bubuk
  • garam secukupnya

Bumbu Halus:

  • 7 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri sangrai
  • 2 buah cabe merah besar
  • 1 sdm ketumbar
  • 1/2 sdt merica butiran
  • 1/2 sdt jinten
  • 1 ruas jari kencur
  • 1 ibu jari kunyit

Baca Juga: Resep Kikil Mercon Gurih dan Pedasnya Mantap

Bumbu Untuk Rebus Kikil:

  • 4 lembar daun jeruk
  • 2 iris jahe
  • 1 sdt garam

Pelengkap:

  • lontong
  • irisan daun bawang
  • bawang putih goreng
  • sambal
  • jeruk nipis

Cara Membuat Lontong Kikil:

  1. Rebus kikil dengan bumbu rebusan, hingga mendekati empuk, angkat tiriskan lalu potong-potong sesuai selera.
  2. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu hingga harum, masukkan sereh daun jeruk dan jahe, tumis hingga bumbu tanak dan tidak langu.
  3. Masukkan kikil sapi kedalam tumisan, lalu tumis sebentar, tambahkan air, kaldu bubuk dan garam, aduk rata biarkan mendidih.
  4. Terakhir masukkan irisan daun bawang, bawang merah dan bawang putih goreng aduk rata, koreksi rasa angkat.
  5. Siapkan lontong dalam mangkok saji, beri potongan kikil lalu siram dengan kuah dan sajikan dengan pelengkap.

Baca Juga: Resep Masakan Kikil Sapi Enak, Gurih dan Sedap Serta Mudah Cara Membuatnya

Bagaimana, tidak terlalu sulitkan cara membuat lontong kikil khas Surabaya di atas. Rasanya yang gurih dan segar sangat nikmat ketika disajikan untuk menu makan siang ataupun makan malam bersama keluarga.

Demikian informasi resep lontong kikil Surabaya yang bisa Anda coba di rumah. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda. Terimakasih telah berkunjung ke ResepIstimewa.com. Selamat memasak dan menikmati sajian lezat ini bersama keluarga tercinta. Salam Istimewa.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *