Resep Ayam Saus Tiram Gurih dan Lezatnya Menggoda Selera

ayam saus tiram
Ayam Saus Tiram | kredit: dapurrini

Satu lagi resep ayam saus tiram yang bisa Anda sajikan dengan cepat dan praktis. Saus tiram merupakan salah satu saus yang mampu “menyulap” berbagai macam masakan menjadi lebih gurih dan lezat. Karena itu sajian yang menggunakan saus tiram, kebanyakan tidak memerlukan banyak bumbu yang bermacam-macam.

Kembali ke masakan ayam saus tiram, hidangan ini cukup spesial karena rasanya yang sangat lezat dan gurih, sangat pas dihadirkan diberbagai waktu makan ditengah keluarga Anda. Namun, cara membuat ayam saus tiram ini cukup sederhana dan praktis. Anda bisa mendapatkan kemudahan dalam mengolah ayam dengan memasak menggunakan saus tiram ini.

Read More

Dalam resep ayam saus tiram kali ini, Anda cukup menggunakan bahan-bahan sederhana dengan cara membuatnya yang cukup mudah diterapkan, serta hasil dengan tampilan yang cantik dan memanjakan lidah. Simak resepnya dibawah ini.

Resep Ayam Saus Tiram

resep ayam saus tiram
Ayam saus tiram | kredit: @novita._.sari

Resep ayam saus tiram yang satu ini menjadi sangat spesial karena kenikmatan bumbu yang meresep hingga kedalam daging ayam membuat kita semakin berselera saat menyantapnya.

Bahan dan Bumbu Ayam Saus Tiram

  • 1 ekor ayam pejantan.
  • 1 buah jeruk nipis.
  • 3 siung bawang putih, geprek cincang halus.
  • 1 buah bawang bombay, iris.
  • 5 buah cabai rawit merah, iris.
  • 1 ruas jahe memarkan.
  • 6 sdm saus tiram
  • 3 sdm saus sambal
  • 2 sdm kecap manis
  • 150 ml air
  • 1/2 sdt Lada bubuk
  • Secukupnya garam.

Cara Membuat Ayam Saus Tiram:

  1. Potong ayam menjadi 6 bagian, cuci bersih, lalu beri perasan air jeruk nipis dan garam, biarkan beberapa saat lalu cuci lagi sampai bersih, dan goreng setengah matang. Sisihkan.
  2. Panaskan wajan dengan sedikit minyak, lalu tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
  3. Tambahkan saus tiram, saus sambal, kecap manis, air, cabai, lada bubuk dan jahe, aduk sampai rata.
  4. Masukkan ayam yang telah digoreng setengah matang, aduk lagi sampai rata. Lalu koreksi rasa, apabila sudah pas, masak sampai kuah mengental.
  5. Angkat dan sajikan.

Bagaiamana, cukup mudah dan praktiskan resep ayam saus tiram ini. Sekarang Anda bisa menyajikan dengan mudah masakan enak dan lezat ini ditengah keluarga Anda tercinta di rumah.

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Kremes Renyah Mantap

Selanjutnya: Resep ayam fillet saus tiram

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *