Resep Kue Mochi Isi Kacang Aneka Rasa Empuk Kenyal Dengan Rasa Manis Legit

resep kue mochi
Kue mochi isi kacang aneka rasa. Foto dan resep oleh: @dapoersikoko

Akhir pekan saatnya membuatnya camilan, jika belum ada ide, coba saja resep kue mochi isi kacang dengan beberapa aneka rasa berikut ini.

Kue mochi merupakan salah satu kue yang berasal dari Jepang, namun di Indonesia kue ini juga cukup terkenal, dan sering dijadikan oleh-oleh di beberapa daerah. Kue yang terasa empuk dan kenyal ini mempunyai isian yang bervariasi seperti kacang tanah, coklat ataupun selai, dengan rasa yang gurih, manis dan legit.

Read More

Cara membuat kue mochi ini juga tidak terlalu sulit kok, simak saja resep kue mochi isi kacang dengan aneka rasa dibawah ini.

Resep Kue Mochi Isi Kacang Aneka Rasa

resep kue mochi
Resep kue mochi isi kacang aneka rasa, oleh: @dapoersikoko

Baca Juga: Resep Klepon Cake ala Farah Quinn Enak dan Lezat

Bahan Kulit:

  • 300 gr tepung ketan
  • 450 ml santan encer (100 ml santan instan + air hingga 450 ml)
  • Pasta pandan, vanilla, coffee mocha & strawberry
  • 75 g gula pasir
  • 1/4 sdt garam

Bahan Isi:

  • 150 gr kacang tanah kupas, sangrai hingga matang, lalu giling kasar
  • 3 sdm wijen sangrai
  • 5 sdm gula pasir
  • Air panas secukupnya

*) Campur kacang tanah, wijen & gula pasir, lalu tambahkan air panas secukupnya hingga dapat dipulung, pulungi bulat-bulat

Taburan:

  • 100 gr tepung maizena, sangrai hingga matang (pemakaian tepung maizena bisa lebih sesuai kebutuhan)

Baca Juga: Resep Putri Salju Lembut Lumer Dimulut Mudah Cara Membuatnya

Cara Membuat Kue Mochi:

  1. Siapkan wadah, lalu campur tepung ketan bersama dengan gula pasir, garam dan santan, aduk hingga rata dan bagi menjadi 4 bagian. Tambahkan perasa secukupnya di masing-masing bagian. Aduk rata.
  2. Siapkan loyang dan olesi dengan sedikit minyak goreng atau margarin, lalu tuang tiap adonan ke dalam loyang.
  3. Kukus dalam kukusan yang sudah mendidih hingga mendidih, kurang lebih 20 menit.
  4. Keluarkan adonan selagi panas dan taburi dengan tepung maizena yang telah di sangrai. Uleni adonan hingga dapat dipulung.
  5. Ambil secukupnya adonan, lalu pipihkan dan beri isian. Tutup rapat dan bulatkan, lalu balur ke tepung maizena sangrai.
  6. Sajikan.

Bagaimana, tidak terlalu sulitkan cara membuat kue mochi isi kacang diatas. Untuk perasanya, Anda bisa bebas menggunakan sesuai selera masing-masing.

Demikian informsi resep kue mochi isi kacang aneka rasa yang bisa Anda coba di rumah. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi Anda. Terima kasih telah berkunjung ke ResepIstimewa.com. Selamat berkreasi dan menikmati kue mochi spesial ini bersama keluarga di rumah. Salam Istimewa.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *